Pasang Iklan Disini!

29 Februari 2012

Rosa Vs Angie


Tim pengacara terdakwa kasus suap proyek wisma atlet Muhammad Nazaruddin menyiapkan sejumlah jurus dalam sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta hari ini. Strategi itu diyakini akan membuat Angelina Sondakh sulit berkelit soal keterlibatannya dalam kasus itu. "Kami sudah mengatur strategi, bagaimana membuktikan Angie atau Rosa yang bohong," kata anggota tim pengacara, Ria Irsyadi, Selasa 28 Februari 2012 kemarin.
Jurus yang mereka siapkan itu, kata Ria, antara lain, "Angie (panggilan Angelina) dan Rosa akan kami benturkan dengan keterangan saksi lain. Detailnya akan terungkap di persidangan."
Ria menuturkan Angie dan Mindo Rosalina Manulang bakal diminta menjelaskan kesepakatan pembagian fee proyek senilai Rp 191 miliar untuk sejumlah petinggi partai dalam pembicaraan via pesan BlackBerry. Dalam sidang sebelumnya Angie menampik keterangan tersebut. Politikus Partai Demokrat ini mengaku baru menggunakan BlackBerry sejak akhir 2010.
Sebaliknya, Rosa mengakui semua membicarakan soal fee dengan Angie termasuk soal pemberian uang untuk 'ketua besar' dan 'bos besar' menggunakan kode seperti Apel Washington, Apel Malang, dan Semangka. Rosa menjelaskan bahwa Apel Washington adalah duit Dollar AS, dan Apel Malang sandi untuk rupiah. Sedangkan 'ketua besar' diakui sebagai Ketua Umum Demokrat Anas Urbaningrum, sedang 'bos besar' adalah Wakil Ketua Badan Anggaran DPR Mirwan Amir.
Perbedaan keterangan Angie dan Rosa itulah yang akan dikonfrontasikan oleh hakim dalam sidang kasus Nazaruddin hari ini. Selain itu, sejumlah saksi lainnya juga akan diperiksa. Ria mengatakan kalau Angie atau Rosa berbohong artinya ada upaya menutupi peran 'ketua besar.' Maka ia berharap Ketua Majelis Hakim Dharmawati Ningsih bersikap tegas dalam persidangan.

0 komentar:

Posting Komentar

*