Pasang Iklan Disini!

15 Desember 2011

Harga Emas Turun Menjalang Natal


Pada akhir perdagagan di bursa Nymex, harga Emas mengalami penurunan.
Tercatat dalam "Analisis Perkembangan Harga", Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan mencatat harga Emas spot melemah di tengah dolar yang sedang kembali menggeliat naik.
Akan tetapi kekhawtiran mengenai kondisi krisis utang Eropa masih mendukung penguatan harga Emas.
Harga Emas berjangka untuk penyerahan Juni 2011 ditutup melemah 13,5 poin atau berada pada level harga US$ 1528,6 per troy ounce.
Harga Emas yang ditransaksikan di BKDI juga mengalami penurunan sebesar Rp 3.300 per gram.
Harga Emas berjangka untuk penyerahan Juni 2011 ditutup pada level harga Rp 423.100 per gram.
Harga kontrak Emas diprediksi akan kembali menguat di New York menyusul kekhawatiran tentang krisis utang di Eropa. Begitu juga dipicu melambatnya pertumbuhan ekonomi yang akan mendorong permintaan logam mulia sebagai alternatif investasi.
Presiden Bank Sentral Eropa Jean-Claude Trichet menolak partisipasi langsung ECB dalam dana talangan kedua untuk Yunani.
Hal ini memicu perselisihan dengan pemerintah dalam mencari solusi menghdapi krisis utang. Pernyataan Trichet mengisyaratkan ECB akan menahan kenaikan suku bunga bulan depan, sementara Yunani tetap terancam gagal bayar.
Bank Sentral AS (Fed) sebelumnya menyebutkan ekonomi masih akan melemah di empat dari 12 negara bagian.

0 komentar:

Posting Komentar

*