- Apa Program Penghargaan Wirausaha Muda Mandiri 2013?
- Apa tujuan pelaksanaan Program Penghargaan Wirausaha Muda Mandiri 2013?
- Memberikan apresiasi bagi generasi muda, khususnya mahasiswa dan alumni Perguruan Tinggi yang telah berani berwirausaha.
- Mencari bibit pengusaha muda yang dapat menjadi contoh dan turut berperan dalam pengembangan kewirausahaan di Indonesia.
- Memberikan penghargaan sesuai dengan bidang usaha yang dijalankan oleh wirausahawan muda
- Apakah ada pembagian kategori dari Program Penghargaan Wirausaha Muda Mandiri 2013?
- Kategori Mahasiswa Program Diploma dan Sarjana yaitu : Mahasiswa Diploma dan Sarjana dengan usia maksimum 25 tahun.
- Kategori Mahasiswa Program Pascasarjana dan Alumni yaitu : Alumni atau Mahasiswa Pascasarjana dengan usia maksimum 35 tahun
- Apa saja jenis bidang usaha yang dilombakan untuk setiap kategori tersebut ?
- Wirausaha Industri & Jasa Suatu usaha yang menghasilkan produk manufaktur, pertanian, peternakan, perkebunan, perikanan, pertambangan, pengembang properti, perhutanan, tekstil serta usaha yang memberikan nilai tambah tanpa memproduksi barang antara lain toko, ritel, keagenan, distributor, konsultan, transportasi, perawatan kesehatan, pendidikan, penerbitan dan percetakan, laundry, travel biro, Event Organizer.
- Wirausaha Boga Suatu usaha yang memberikan nilai tambah dengan memproduksi dan atau memperdagangkan produk pangan antara lain industri pengolah makanan dan minuman, restoran, pemilik merk franchise makanan atau minuman, dan catering.
- Wirausaha Kreatif Wirausaha berbasis pada kreativitas sesuai kategori dari Kementerian Pariwisata dan Industri Kreatif yaitu : Periklanan; Arsitektur; Pasar Barang Seni; Kerajinan; Desain; Fesyen; Video, Film dan Fotografi; Permainan Interaktif; Musik; Seni Pertunjukan; Penerbitan dan Percetakan; Televisi dan Radio; serta Riset dan Pengembangan.
- Apa kriteria peserta yang dapat mengikuti program ini?
- Warga Negara Indonesia
- Minimal D1
- Berusia 18-35 tahun (pada akhir tahun 2013) sesuai dengan kategori
- Memiliki rekening Tabungan Mandiri atas nama pribadi atau badan usaha
- Memiliki usaha yang telah dijalankan minimal 1 tahun.
- Hadiah apa yang disediakan bagi pemenang program ini?
- Setiap bidang usaha akan dipilih 1 (satu) orang yaitu Pemenang Pertama untuk masing-masing kategori sehingga akan terpilih 6 orang Pemenang.
- Pemenang Pertama akan mendapatkan :
- Uang Pembinaan sebesar Rp.50.000.000,-
- Piala WMM
- Sertifikat
- Bagaimana metode penilaian yang digunakan? Dilaksanakan melalui beberapa tahap, yaitu :
- Penilaian Administratif
- Survei Pertama
- Survei Kedua & Ranking
- Penjurian Wilayah (10 titik pelaksanaan)
- Penjurian Final (Tingkat Nasional)
- Hal apa saja yang menjadi poin penilaian pada program ini ?
- Aspek Kewirausahaan : bobot 40% (daya jual, inovasi, original ide, tahan banting, potensi tumbuh dan berkembang, kepemimpinan)
- Aspek Pengelolaan Bisnis : bobot 30% (manajemen bisnis, tertib administrasi)
- Aspek Sosial : bobot 20% (membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitarnya)
- Aspek Personality : bobot 10% (kepribadian)
- Bagaimana susunan Tim Juri pada tahap Penjurian Wilayah dan penjurian FInal/Nasional?
- Perbankan, diwakili oleh Bank Mandiri
- Media
- Pengusaha Senior / Pakar
- Kalangan Akademisi
- Pemangku Kepentingan / Pemerintah
- Bagaimana jadwal pelaksanaan program ini?
- Update website : Agustus 2013
- Roadshow : September 2013
- Online campaign : Agustus-November 2013
- Pendaftaran : Agustus-November 2013
- Survei lokasi : September-November 2013
- Penjurian Wilayah : Desember 2013
- Pembinaan Finalis Wilayah sebelum dikirim ke Penjurian Nasional : Desember 2013
- Penjurian Nasional dan Pembinaan : Januari 2014
- Penganugerahan Penghargaan : 15 Januari 2014
- Berapa jumlah titik untuk setiap tahapan seleksi wilayah? Di mana saja?
- Wilayah Jabodetabek
- Wilayah Sumatera Utara, NAD, Riau dan Kepulauan Riau
- Wilayah Sumatera Selatan, Padang, Jambi, Bengkulu, Lampung & Bangka–Belitung
- Wilayah Jawa Barat
- Wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta
- Wilayah Jawa Timur
- Wilayah Pulau Kalimantan
- Wilayah Pulau Sulawesi dan Maluku
- Wilayah Pulau Bali, NTB dan NTT
- Wilayah Papua
- Di mana saya dapat memperoleh informasi?
- Biaya apa yang harus saya keluarkan untuk mengikuti Program penghargaan?
- Bagaimana jika saya memiliki pertanyaan lain seputar Program penghargaan ini?
Penganugerahan Wirausaha Muda Mandiri 2013 adalah program pemberian penganugerahan persembahan Bank Mandiri kepada wirausaha muda yang berprestasi. Program ini dimulai sejak tahun 2007, sebagai wujud kepedulian Bank Mandiri terhadap pengembangan UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) yang menjadi salah satu pilar perekonomian Indonesia.
Kategori peserta dibagi menjadi 1 yaitu :
Susunan Tim Juri di setiap Tahapan Penilaian terdiri dari :
Seleksi Tahap Wilayah dilakukan di 10 titik pelaksanaan, yaitu :
Informasi lengkap mengenai Wirausaha Muda Mandiri dapat di peroleh di seluruh cabang Bank Mandiri atau mengakses : www.bankmandiri.co.id link mandiri csr-pkbl.
Peserta tidak dipungut biaya apapun dalam program ini
Silahkan menghubungi nomor 021-5245858; 52913528
0 komentar:
Posting Komentar